Menkeu Purbaya Optimistis Ekonomi RI Tumbuh 5,5% di Akhir 2025, Menuju 6% pada 2026

2 menit membaca
Lydia Natali
Ekonomi - 10 Okt 2025

TEMUANRAKYAT, JAKARTA – Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyampaikan optimisme bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai 5,5% pada kuartal IV-2025, dan terus meningkat hingga menyentuh level 6% pada semester II tahun 2026.

“Saya pikir pada paruh kedua tahun 2026 ekonomi bisa tumbuh 6% atau bahkan lebih,” ujar Purbaya dalam wawancara bersama CNBC Indonesia yang tayang di YouTube, Jumat (10/10/2025).

Purbaya mengakui bahwa pertumbuhan ekonomi kuartal III-2025 sedikit melambat dibanding kuartal sebelumnya yang berada di angka 5,12%. Untuk menjaga momentum, pemerintah mulai menempatkan dana APBN sebesar Rp200 triliun di bank-bank Himbara, yang sebelumnya disimpan di Bank Indonesia dengan total sekitar Rp450 triliun.

Langkah tersebut diharapkan dapat melonggarkan likuiditas perbankan sehingga penyaluran kredit ke masyarakat dan dunia usaha semakin deras, sekaligus mendorong perputaran ekonomi nasional.

Selain itu, Purbaya juga menegaskan bahwa pihaknya memantau penyerapan anggaran Kementerian dan Lembaga (K/L) secara ketat. Bila ada dana yang tidak terserap optimal, maka anggaran tersebut akan dialihkan ke program yang lebih prioritas dan berdampak langsung bagi masyarakat.

Menurutnya, kebijakan pengelolaan APBN ini akan menghidupkan dua mesin penggerak ekonomi sekaligus dari belanja pemerintah dan dari sektor swasta.

“Kuartal ketiga memang sempat turun karena perlambatan akibat aksi demonstrasi besar kemarin. Tapi kuartal keempat akan naik ke 5,5%,” tambahnya.

Purbaya menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, BUMN, dan sektor swasta agar target pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi bisa tercapai secara berkelanjutan.

Bagikan Disalin

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    CLOSE ADS